Jose Mourinho Bikin Kondisi Manchester United Tidak Sehat

Jose Mourinho Bikin Kondisi Manchester United Tidak Sehat

Alexis Sanchez menjalani masa yang buruk ketika memutuskan untuk bergabung dengan Manchester United ketika Setan merah masih di latih oleh Jose Mourinho pada saat itu. Alexis Sanchez bahkan menyebutkan bahwa jatuhnya prestasi Manchester United tidak terlepas dari kepelatihan Jose Mourinho. Jose Mourinho dinilai telah membuat suasana yang tidak baik di dalam klub pada saat itu sehingga banyak sekali pemain yang kehilangan rasa percaya dirinya.

Alexis Sanchez sendiri bergabung dengan Manchester Unites pada bulan Januari 2018 namun sebelumnya penyerang asal Chile tersebut telah menjadi pemain penting di lini penyerangan Arsenal. Sementara itu kepindahannya ke Old Trafford membuat Alexis Sanchez gagal dan kesulitan dalam menyumbangkan gol. Dari 45 laga yang sudah dilaluinya bersama dengan Manchester United, hanya 5 gol yang berhasil disumbangkan oleh Alexis Sanchez.

Manchester United kemudian meminjamkannya kepada Inter Milan selama satu musim. Alexis Sanchez juga gagal dalam menunjukkan kemampuannya setelah bermain di Inter Milan selama satu musim. Inter Milan bahkan dikabarkan tidak akan mempermanenkan dirinya untuk musim depan nanti. Kembali ke Manchester United tampaknya akan membuat Alexis Sanchez terpinggirkan di lapangan kerena gagal bersaing untuk posisi penyerang di Setan Merah.

Alexis Sanchez bahkan tidak disebutkan dalam rencana Manchester United dimusim depan nanti. Manchester United mungkin akan meminjamkannya kembali kepada klub lainnya yang menginginkan jasanya di musim depan nanti. Kehancuran karir dari Alexis Sanchez mungkin saja disebabkan oleh cara kepelatihan yang tidak tepat dari Jose Mourinho. Sementara itu Alexis Sanchez juga sering mendapatkan cedera ketika tampil dilapangan sehingga dirinya jarang bermain di Inter Milan ketika menjalani masa pinjaman.

Terlepas dari itu Alexis Sanchez tetap menyebutkan bahwa Jose Mourinho merupakan salah satu pelatih yang mempunyai taktik bermain yang paling baik bahkan di dunia. Taktik yang diterapkan kepada klub biasanya akan berhasil namun kendala sering kali terjadi karena suasana yang tidak baik sudah ada di Manchester United sehingga kerap kali apa yang sudah direncakan tidak berjalan dengan baik di lapangan.

Manchester United Tidak Pernah Berhasil Rekrut Gianluca Pagliuca

Kiper berbakat asal Italia yakni Gianluca Pagliuca pernah menjadi salah satu kiper yang diminati oleh Manchetser United pada tahun 1997. Saat itu Gianluca Pagliuca tengah bermain untuk klub Inter Milan dan tim setan merah mencoba untuk mendatangkannya ke Old Trafford. Saat itu transfer tidak terlaksana dan Gianluca Pagliuca
tetap bertahan di dalam klub Inter Milan. Kegagalan untuk mendapatkan Gianluca Pagliuca pada saat itu baru diketahui alasannya hingga saat ini. menurut Gianluca Pagliuca pada saat itu dirinya tidak menolak ajakan dari setan merah untuk bergabung namun pihak Inter Milan menolak untuk melepaskan dirinya.

Bos Inter Milan yakni Massimo Moratti menolak tawaran dari Manchester United pada saat itu sehingga transfer yang dinilai bernominal puluhan juta Euro tersebut gagal terlaksana. Gianluca Pagliuca sendiri mengaku bahwa dirinya pernah mendapatkan kesempatan kedua untuk bisa bermain di Liga Inggris pada saat itu. Dua tahun menjelang penolakan tersebut muncul tawaran baru daru klub Aston Villa namun tawaran tersebut kemudian mendapatkan penolakan dari Gianluca Pagliuca. Hal tersebut terjadi karena pihak Deportivo La Coruna dari Spanyol juga ingin merekrutnya. Pada saat itu juga Deportivo La Coruna berhasil muncul sebagai juara La Liga.

Kegagalan untuk bisa bermain di Liga Inggris tidak menjadi penyesalan dari Gianluca Pagliuca. Gianluca Pagliuca justru merasa senang dengan keputusannya saat itu sehingga dirinya bisa bermain bersama dengan pemain top seperti Ronaldo. Hal yang paling disayangkan oleh Gianluca Pagliuca adalah kegagalannya dalam merasakan Scudetto bersama dengan Inter Milan. Karir terbaik yang berhasil dicapainya bersama dengan Inter Milan hanya pada juara Piala UEFA di tahun 1998. Setelah prestasi baik tersebut maka karir dari Gianluca Pagliuca mulai meredup.

Pada tahun 1999 Gianluca Pagliuca hengkang dari Inter Milan dan mengalami masa yang cukup berat didalam karirnya dan selanjutnya pindah ke Bologna sebelum pada akhirnya memutuskan untuk pensiun pada tahun 2007. Jika Gianluca Pagliuca berhasil bergabung dengan Manchester United maka trofi Liga Champions mungkin bisa dinikmati olehnya sebab pada tahun 1999 Manchester United berhasil menjadi juara Eropa. Pada saat itu Peter Schmeichel di tunjuk sebagai kiper utama dari Manchester United.